Bahan :
- 500 g ketan putih, rendam 2 jam, cuci bersih, tiriskan
- 500 ml santan kental
- 1 sdt garam
- 1 batang serai
- 2 lembar daun salam
Isi :
- 2 buah dada ayam, ungkep hingga kering, suwir-suwir dagingnya
- 3 sdm minyak untuk menumis
- 2 lembar daun jeruk
- 100 ml santan cair
- 1 sdt gula pasir
- 1/2 sdt garam
Bumbu Halus :
- 4 buah cabai merah
- 6 butir bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 1 sdt ketumbar, sangrai
- 1/8 sdt jintan, sangrai
- 4 butir kemiri, sangrai
- 1/2 cm kencur
Lapisan Dadar :
- 10 butir telur ayam
- 1 sdt garam
- 2 sdm tepung terigu
- 200 ml santan cair
- 2 sdm margarin, lelehkan
Cara Membuat :Buat isian terlebih dahulu. Tumis bumbu halus bersama daun jeruk
hingga harum. Masukkan suwiran ayam dan santan cair. Aduk rata. Bubuhi
gula pasir dan garam. Masak hingga mengering. Angkat dan dinginkan.
Sisihkan.
Kukus beras ketan hingga setengah matang. Sementara itu, didihkan santan
kental bersama garam, serai dan daun salam. Angkat. Masukkan ketan
kukus, aduk rata. Diamkan sesaat hingga santan terserap habis. Kukus
kembali ketan hingga matang. Angkat dan sisihkan.
Buat lapisan dadarnya. Aduk semua bahan dadar hingga menjadi adonan yang
licin. Saring jika perlu. Buat dadar tipis pada wajan datar hingga
adonan habis.
Penyelesaian : ambil selembar dadar, beri 1 sdm ketan kukus. Tambahkan 1
sdt isian lalu beri ketan kukus lagi. Bungkus dengan cara melipat kedua
sisi ke tengah lalu gulung. Lakukan hingga bahan habis.
Sajikan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar