Bahan :
- 1 ekor ayam, potong 8 bagian
- 100 gr lengkuas muda, parut
- 3 lembar daun salam
- 4 lembar daun jeruk
- 1 sdm air asam
- 500 ml air
- garam secukupnya
- minyak goreng secukupnya
5 siung bawang putih
8 butir bawang merah
5 butir kemiri
1 sdt ketumbar
Cara Membuat:Panaskan 2 sendok makan minyak goreng, tumis bumbu halus, lengkuas, daun salam, dan daun jeruk hingga harum. Masukkan ayam, aduk rata. Tuang air, tambahkan garam dan air asam. Masak hingga ayam empuk dan kuah mengering. Angkat. Goreng ayam dan bumbunya hingga kering, angkat dan tiriskan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar